REAKSI HARGA SAHAM TERHADAP PENGUMUMAN DIVIDEN (STUDI EMPIRIS PADA PERUSAHAAN MANUFAKTUR YANG TERDAFTAR DI BEI, PERIODE 2008 – 2009)

Siwi Lastari, Muhammad Nur Arifin

Abstract


Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui ada tidaknya kandungan informasi (information content) dalam pengumuman pembagian dividen yang dibagikan kepada pemegang saham pada perusahaan manufaktur periode 2008-2009. Jika pengumuman dividen tersebut memiliki kandungan informasi, maka harga saham akan bereaksi. Reaksi harga saham dilihat dengan indikator ada tidaknya abnormal return di sekitar tanggal pengumuman dividen. Pengujian dilakukan dengan menggunakan alat uji statistik paired t test.
Populasi dalam penelitian ini adalah kelompok perusahaan manufaktur yang terdapat di bursa efek Indonesia sampai dengan tahun 2009 dengan tahun pengamatan 2008-2009. Teknik pengambilan sample berdasarkan purposive sampling. Pengujian terhadap reaksi harga saham ini menggunakan event study, dengan sampel perusahaan yang mengumumkan pembagian dividen sekali dalam satu tahun dan berturut-turut pada periode 2008-2009, serta tidak melakukan pengumuman lain selama 5 hari sebelum dan sesudah pengumuman pembagian dividen. Jumlah sampel yang diperoleh sebanyak 28 perusahaan. Data yang diperoleh dianalisis dengan menggunakan program SPSS 15 dengan taraf signifikansi 0, 05.
Hasil pengujian menggunakan uji paired test menunjukkan bahwa tidak terdapat perbedaan abnormal return signifikan di sekitar tanggal pengumuman deviden, yaitu 5 hari sebelum pengumuman dan 5 hari sesudah pengumuman dividen. Hal ini ditunjukkan dengan nilai signifikansi t hasil pengujian lebih besar dari taraf penerimaan hipotesis 0, 05. Berdasarkan hasil pengujian ini maka dapat disimpulkan bahwa tidak terdapat perbedaan kandungan informasi dalam pengumuman pembagian dividen, yang ditunjukkan dengan tidak adanya return signifikansi di sekitar tanggal pengumuman pembagian dividen.

Full Text:

PDF


DOI: http://dx.doi.org/10.59112/ekowir.v7i14.21

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Developed by BAPSI UG
https://link.pa-pematangsiantar.go.id/